Octo Mobile Apk by CIMB Niaga Terbaru 2023

Octo Mobile Apk adalah salah satu aplikasi online banking yang hadir khusus untuk nasabah Bank CIMD Niaga. Kehadiran aplikasi ini pun memang untuk bertujuan memberikan kemudahan bagi nasabah bank ini dalam proses pengelolaan tabungan hingga akses ke dalam rekening yang mereka miliki.

Aplikasi ini pun memberikan kemudahan bagi pengguna untuk dapat melakukan berbagai transaksi online seperti melakukan transaksi tarik tunai tanpa menggunakan kartu. Melakukan transaksi pembayaran melalui QRIS dan juga dapat membayar berbagai macam tagihan dengan sangat mudah hanya dalam satu aplikasi saja.

Tak hanya bisa melakukan berbagai macam transaksi saja dengan menggunakan aplikasi ini kamu juga bisa melakukan berbagai investasi yang menguntungkan. Karena di dalam aplikasi ini kamu bisa menemukan banyak instrumen yang dapat kamu pelajari dan manfaatkan.

Kamu pun akan merasa sangat di manjakan dengan adanya promo yang menguntungkan dan bisa membuat pengeluaran kamu menjadi lebih hemat.

Pokoknya aplikasi memang sengaja di buat untuk memberikan kemudahan bagi semua penggunanya tanpa terkecuali. Dan semua kegiatan keuangan kamu bisa di lakukan dengan mudah menggunakan aplikasi ini.

Untuk lebih jelasnya, kamu bisa simak mengenai ulasan tentang aplikasi Octo Mobile berikut ini ya.

Review Singkat Mengenai Aplikasi Octo Mobile Apk

Octo Mobile adalah salah satu aplikasi yang merupakan layanan perbankan online dari PT. Bank CIMB Niaga, Tbk. Aplikasi ini pun di rilis dan di kembangkan oleh perusahaan ini yang secara resmi di luncurkan sejak 21 Juni 2012 lalu. Pastinya aplikasi ini hadir secara khusus untuk para nasabah Bank CIMB Niaga.

Dengan menggunakan aplikasi ini kamu bisa mengelola semua transaksi dengan sangat mudah. Mulai dari memeriksa saldo di dalam rekening dengan satu klik, melakukan transaksi tarik tunai tanpa menggunakan kartu debet dan membayar tagihan dengan sangat mudah.

Kamu juga bisa melakukan banyak kegiatan transaksi dengan mudah menggunakan aplikasi ini.

Karena dengan menggunakan aplikasi ini, kamu juga bisa menggunakan layanan top up pulsa, top up token listrik, mengisi saldo dompet digital hingga membeli paket internet. Setiap transaksi yang kamu lakukan akan mendapatkan poin. Sehingga kamu dapat mengumpulkan poin yang kamu dapatkan.

Dan jika sudah terkumpul banyak, maka kamu dapat menukarkannya untuk mendapatkan reward tertentu ya.

Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu juga bisa melakukan investasi dan membuka deposito, membeli reksadana, SBN ritel hingga obligasi. Bahkan aplikasi ini juga bisa di gunakan untuk mengelola portofolio investasi yang kamu miliki sehingga dapat memonitornya secara langsung melalui aplikasi ini.

Nah, jika kamu tertarik untuk memiliki tabungan CIMB Niaga, maka kamu bisa mencoba aplikasi ini untuk mendaftarkan diri dan membuka tabungan. Sehingga kamu nggak perlu pergi ke kantor cabang. Karena bisa membuka rekening Bank secara online menggunakan aplikasi ini ya.

Fitur Terbaik dan Lengkap dari Aplikasi Octo Mobile Apk

Aplikasi ini pun terbilang memiliki fitur yang sangat lengkap karena memang hadir untuk memberikan segala kemudahan bagi si pengguna yang merupakan nasabah dari Bank CIMB Niaga.

Lalu apa saja fitur dari aplikasi Octo Mobile ini? Berikut beberapa fitur terbaiknya:

  • Bisa membuka rekening secara online sehingga tidak perlu datang secara langsung ke kantor cabang, kamu juga bisa mendapatkan cashback hingga sebesar Rp 500 ribu.
  • Kamu bisa menggunakan scan sidik jari atau face ID untuk masuk ke dalam aplikasi sehingga tidak perlu menggunakan PIN atau kata sandi dengan adanya fitur Login Biometrik.
  • Fitur transfer online yang bisa kamu gunakan untuk mengirimkan dana dengan mudah bebas biaya admin untuk setiap kali transfer ke rekening Bank lain hingga 20 kali per bulan.
  • Bisa di gunakan untuk membayar dengan menggunakan metode QR.
  • Top dompet digital dengan mudah tanpa biaya.
  • Dapat di gunakan untuk membayar segala macam tagihan, mulai dari tagihan listri, tagihan air, asuransi, KTA, kartu kredit, pajak kendaraan dan masih banyak yang lainnya.
  • Bisa tarik dan setor tunai di ATM tanpa kartu debet.
  • Dapat investasi dengan mulai mulai dari tabungan valuta asing, deposito, tabungan berjangka, reksadana dan masih banyak yang lainnya.

Dan masih banyak fitur lain yang ada di dalam aplikasi ini yang akan memudahkan kamu dan para pengguna aplikasi ini untuk melakukan berbagai transaksi sebagai nasabah CIMB Niaga.

Untuk memiliki aplikasi ini pun, kamu bisa download aplikasinya melalui Google Play Store yang bisa kamu lakukan secara gratis dan mudah. Namun kamu juga bisa langsung klik link di bawah ini untuk download dan instal aplikasi Octo Mobile:

Informasi Aplikasi

Nama AplikasiOcto Mobile Apk
Tanggal rilis21 Juni 2012
DeveloperPT CIMB Niaga, Tbk
PlatformAndroid, iOS
Versi2.8.7
OS MinimalAndroid 7+
LisensiGratis
Link Download<< DI SINI>>

Cara Membuka Tabungan via Online di Octo Mobile Apk

Dengan segudang fitur yang di miliki oleh aplikasi ini, pastinya kamu makin tertarik untuk memiliki aplikasi ini kan. Agar bisa memudahkan proses transaksi baik secara online maupun secara langsung dengan menggunakan aplikasi ini.

Tapi pastinya jika kamu ingin menggunakan aplikasi ini, maka kamu harus menjadi nasabah dari Bank CIMB Niaga terlebih dahulu. Nah, jika kamu belum menjadi nasabah dari bank ini, maka kamu pun bisa mendaftarkan diri atau membuka tabungan CIMB Niaga secara online ya.

Caranya juga terbilang sangat gampang, karena yang penting kamu harus sudah mempersiapkan beberapa persyaratan yang wajib kamu miliki. seperti KTP, NPWP (tidak wajib, jika punya saja ya). Lalu siapkan juga kertas dan puplen untuk melakukan verifikasi.

Dan berikut ini caranya:

  • Setelah install aplikasinya, kamu bisa langsung buka ya.
  • Lalu pilih opsi Open My First CIMB Niaga Account.
  • Lanjutkan dengan memilih perintah No, I Want to Open My First Account.
  • Pilih jenis tabungan yang ingin kamu gunakan.
  • Langsung saja foto KTP dan NPWP kamu ya.
  • Selanjutnya isi data pribadi mulai dari nama, alamat, pekerjaan, no HP dan informasi gaji.
  • Lakukan verifikasi dengan mengikuti seluruh panduan yang ada di layar.
  • Jika sudah selesai kamu tinggal klik Done.

Jika kamu sudah berhasil membuat rekening maka kamu bisa melakukan setoran tunai paling lambat 14 hari setelah proses pembuatan rekening selesai di lakukan.

Setelah rekening selesai dibuat, segera lakukan setoran tunai paling lambat 14 hari setelah proses pembukaan rekening berhasil.

Cara Login ke Aplikasi Octo Mobile Apk

Jika sudah memiliki rekening maka kamu bisa login ke dalam aplikasi untuk bisa menikmati semua layanan yang ada di dalam aplikasi Octo Mobile ini, dan berikut ini caranya:

  • Bukan aplikasinya dan masukkan user ID lalu klik Login.
  • Masukkan passcode yang di kirimkan ke nomor HP kamu ya.
  • Masykkan nomor rekening, lalu 4 angka terakhir yang ada di kartu ATM kamu, lalu masukkan PIN ATM dan masukkan nomor HP.
  • Klik opsi Kirim SMS.
  • Kirimkan SMS sesuai dengan format yang sudah tersedia, ingat jangan di ubah ya.
  • Lakukan verifikasi dan jika sudah berhasil kamu akan beralih ke halaman utama.

Dan kini kamu pun sudah bisa menggunakan Octo Mobile Apk untuk melakukan berbagai transaksi perbankan secara online, mudah dan cepat.

Review Game dan Aplikasi Menarik Lainnya:

Originally posted 2023-02-20 14:49:20.