Game of Thrones Season 1 Sampai Selanjutnya ( Update ).

Game of Thrones Season 1 rilis pertama kali pada 17 April 2011 di stasiun TV Kabel HBO dan merupakan serial duet dari David Benioff dan D.B. Weiss. Serial ini di anggap sebagai salah satu serial tersukses yang pernah ada hingga sekarang dan menjadi serial terbaik di dunia.

Tak hanya mendapatkan ratting yang tinggi, serial ini juga menuai berbagai kritik positif bagi para pecinta film di seluruh dunia. Serial ini sendiri di angkat dari sebuah novel terkenal karya George RR Martin yang berjudul The Song of Ice and Fire.

Meski sepanjang series ini menuai banyak pujian namun sayangnya episode terakhir dari series ini justru di anggap kurang memuaskan. Dan banyak penggemar yang kecewa terkait endingnya.

Hadir dalam 8 Season, Game of Thrones sendiri memiliki jumlah episode sebanyak 73 episode dan telah berjalan lebih dari 10 tahun lamanya. Sehingga membuat serial ini di anggap sebagai serial yang menemani kita semua beranjak dewasa.

Apalagi di dalam serial ini kalian bisa menemukan banyak sekali plot twist yang akan membuat kalian terkesima dengan jalan ceritanya. Pada dasarnya serial ini menceritakan mengenai perebutan tahta.

Terdapat 7 kerajaan yang saling bersaing dan memperbutkan tahta tertinggi sebagai raja. Ceritanya pun di penuhi dengan intrik dan politik hingga taktik licik guna menjadi penguasa tertinggi.

Pokoknya sejak awal hingga akhir cerita serial ini, kalian akan di bawa ke cerita yang menguras emosi dan juga air mata.

Game of Thrones Season 1

PemeranEmilia Clarke Peter Dinklage Kit Harington Lena Headey Sophie Turner Maisie Williams
GenreAction, Adult, Adventure, Based on Books
SutradaraD.B. Weiss, David Benioff
Tahun Rilis2011

Sinopsis Game of Thrones Season 1

Terdapat sebuah wilayah yang berada di bagian paling utara Westeros, terdapat para penjaga benteng The Wal yang membatasi wilayah The Seven Kingdoms dengan wilayah lain yang merupakan wilayah antah berantah dan tak seorang pun pernah ke sana.

Konon tempat itu merupakan wilayah kekuasaan dari White Walkers yang merupakan ras makhluk gaib seperti zombie yang merupakan legenda yang di percaya sejak lama di sana.

Konon mereka adalah ras yang sudah lama saling bermusuhan dengan manusia dan hal tersebut sudah berjalan sejak ribuan tahun lalu. Namun di masa itu, banyak yang percaya jika sudah tidak ada lagi White Walkers yang bisa di temui di sana.

Akan tetapi sebuah ramalan menyebutkan jika para monster tersebut kelak akan kembali sehingga terdapat prajurit khusus yang menjaga The Wall.

Terpilihnya Hand of The King yang Baru

Sedangkan pada saat itu, Tujuh Kerajaan tengah di landa dengan kesedihan sebab kabar duka akan kehilangan Hand of the King yang merupakan wakil raja. Yakni Lord Jon Arryn yan merupakan salah satu tokoh sekaligus pemimpin yang cukup berpengaruh di Westeros.

Sang Raja, Robbert Baratheon pun memutuskan untuk pergi ke Winterfell yang merupakan tempat penguasa di wilayah utara dan berencana mengangkat pemimpin mereka yakni Lord Eddard Ned Stark sebagai King’s Hand yang baru.

Akan tetapi, tidak di sangka sangka jika salah satu putra Ned yakni Brandon Stark menemukan jika Cersei Lannister yang merupakan Sang Ratu justru menjalin hubungan perselingkuhan dengan adik kembarnya sendiri yakni Jaime Lannister.

Namun saat ketahuan, Jaime justru mendorong Brandon hingga jatuh dari menara yang membuatnya tidak bisa sadarkan diri. Sehingga Brandon mengalami kelimpuhan.

Karena tragedi menyedihkan yang di alami oleh putranya, Ned Stark yang juga merupakan sahabat baik dari Sang Raja pun akhirnya setuju untuk menjadi King’s Hand.

Perselingkuhan yang Terungkap

Untuk menjadi King’s Hand, Ned pun harus berpisah dengan keluarga terutama Joh Snow yang merupakan putra haramnya. Karen Jon Snow memilih untuk menjadi Night’s Watch dan menjaga The Wall.

Namun pada saat menjadi King’s Hand, Ned harus kembali mengalami kehilangan Sang Raja meninggal dunia karena sebuah kecelakaan. Dia pun mulai mendapatkan petunjuk mengenai perselingkuhan Cersei dengan Jaime.

Setelah Raja meninggal, dia pun harus berhadapan dengan Ratu yang selalu haus akan kekuasaan sehingga membuat Ned di fitnah sebagai pemberontak yang membuatnya harus mendapatkan hukuman mati.

Kematian dari salah satu pemimpin dari Westeros yang paling di segani ini pun akhirnya menyalakan api peperangan.

Belum lagi misteri mengenai siapa sebenarnya Jon Snow dan dari mana asal usulnya. Lalu bagaimana bisa House of Targaryen harus turun dari tahta sehingga pemegang kekuasaan ada di tangan House of Baratheon.

Selalu Bikin Penasaran

Daya tarik utama dari serial ini memang terletak pada ceritanya yang penuh intrik, kelicikan, perebutan tahta, penghianatan dan perselingkuhan. Penonton akan melihat carut marut politik yang ada di Tujuh Kerajaan dan bagaimana mereka saling berambisi untuk menjadi penguasa dan Raja tertinggi The Seven Kingdoms.

Selain memiliki ambisi untuk berkuasa dan saling menghabisi satu sama lain, setiap lord yang ada di Westeros juga memiliki rahasia tersembunyi. Sehingga membuat serial ini selalu menarik untuk di saksika sebab memiliki plot twist yang selalu mengejutkan.

Bahkan setiap rahasia yang mereka miliki, akan membuat masalah dan konflik semakin meruncing. Apalagi setiap pihak tidak hanya saling berkhianat namun juga menaruh dendam satu sama lain dan tidak ada yang benar-benar bisa di percaya.

Intinya, di sini penonton akan melihat berbagai aksi penghianatan yang akan membuat cerita semakin seru dan menegangkan. Bahkan setiap menonton series ini, kita tidak bisa menilai semua karakter yang ada di sini. Apakah mereka benar benar baik, jahat atau kah netral.

Karena biasanya setiap karakter akan terus mengalami perkembangan. Ada yang awalnya hanya menjadi korban lalu akhirnya balas dendam dan menjadi orang jahat. Sehingga setiap karakter di sini memiliki sifat sifat yang beragam. Tidak ada yang benar benar baik, tidak ada yang benar benar jahat juga.

Karena karakter mereka akan terus berkembang seiring berjalannya waktu dan tragedi apa yang menimpa mereka. Sehingga membuat karakter mereka bisa berubah menjadi jahat dari yang awalnya bersifat baik. Atau bertobat menjadi baik setelah sebelumnya dia memiliki karakter yang jahat.

Serial ini tayang di layanan TV Kabel HBO namun kini kalian bisa menyaksikannya di Netflix. Adapun link nonton streaming ilegalnya juga sudah tersedia di internet dan bisa kalian cari dengan mudah.

Namun karena sifatnya yang ilegal dan merugikan maka saya hanya menyarankan kalian untuk nonton di platform OTT resmi saja ya. Untuk mendukung sineas perfilman apalagi Game of Thrones tak hanya memiliki jalan cerita yang menarik namun juga hadir dengan produksi mewah yang menggunakan banyak biaya.

Kesimpulan

Jadi untuk memberikan dukungan pada sineas perfilman, kalian bisa nonton Game of Thrones Season 1 di Netflix saja ya.

Originally posted 2023-01-12 07:42:14.